Powered By Blogger

Minggu, 28 Februari 2016

Lumpia ala Shanghai dengan Sambal Taoco

Bahan:
25 lembar kulit lumpia

Bahan isian:
200 gr fillet dada ayam, potong kecil
75 gr udang kupas, potong kecil
150 gr rebung, potong bentuk korek api
6 bh jamur hioko, rendam hingga lunak, iris halus
3 siung bawang putih
2 sdm irisan daun bawang

1,5 sdt garam
3 sdt gula pasir
1 sdm kecap asin
1 sdm minyak goreng
1 sdt minyak wijen
1 sdt bawang putih bubuk Koepoe-Koepoe
1/4 sdt merica putih bubuk Koepoe-Koepoe
1 sdm air perasan jahe

Sambal taoco:
100 gr taoco
2 sdm gula merah
400 gr air
3 sdm ebi sangrai
4 bh cabe rawit
2 bh cabe merah
1 sdt bawang putih bubuk Koepoe-Koepoe
1 sdm minyak goreng

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dengan minyak goreng hingga harum, masukkan daun bawang, aduk lagi. Kemudian masukkan fillet dada ayam dan rebung, beri sedikit air, masak hingga rebung empuk, baru masukkan udang dan jamur hioko
2. Masukkan semua bumbu, aduk lagi hingga rata. Angkat
3. Ambil selembar kulit lumpia, isi dengan bahan isian kemudian lipat sisi kanan dan kiri lalu gulung, olesi ujungnya dengan air atau putih telur. Lakukan hingga kulit umpia habis
4. Goreng lumpia dengan minyak goreng yang telah panas hingga golden brown. Angkat dan tiriskan dengan tissu dapur
5. Sambal taoco: haluskan taoco, gula merah, ebi sangrai, cabe rawit dan cabe merah. Tumis bahan yang telah dihaluskan, masukkan air dan bawang putih bubuk, masak hingga mendidih. Angkat
6. Sajikan lumpia bersama sambal taoco dan daun bawang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar